Kompon (compound) adalah bahan yang bersifat mengikis cat mobil yang berfungsi untuk menyamarkan baret-baret halus hingga sedang, sehingga baret dan lecetnya akan tertutupi oleh cat yang ada disekitarnya dengan bantuan kompon. Selain bermanfaat untuk menghilangkan baret, kompon juga punya efek negatif jika pemakaiannya tidak benar.
Ini pengalaman saya sendiri ketika body mobil dipenuhi oleh percikan aspal jalanan yang dalam kondisi perbaikan. Di mana cat tersebut banyak menempel di bagian samping body mobil tersebut. Sebenarnya pengalaman negatif ini saya dapat dari salah satu bengkel reparasi mobil di daerah saya. Waktu itu saya ingin menghilangkan lecet pada bagian samping akibat goresan sepeda anak-anak, waktu itu mobil saya parkir di tepi jalan. Namun, karyawan bengkel tersebut hanya mengilangkan goresan tersebut menggunakan kompon putih. Kemudian saya pun ingin menghilangkan aspal di body mobil tersebut, pihak bengkel menyarankan saya agar selalu menggunakan kompon untuk membersihkan aspal (waktu itu di hati mulai terasa was-was, karena sudah mengetahui sifat kikis dari kompon tersebut). Setelah beberapa waktu akhirnya saya mencoba untuk membeli kompon putih yang saya pesan secara online, selang beberapa hari kompon putih besarta kainnya pun sampai dan saya pun mencoba membersihkan aspal tersebut.
Walaupun di pikiran sudah ada info cara membersihkan aspal perlu cairan khusus yaitu tar remover dan ada juga yang menyarankan menggunakan minyak solar. Namun, saya akhirnya masih mencoba untuk menggunakan kompon putih yang telah saya beli tersebut.
Setelah pekerjaan selesai sebagian, saya pun membersihkan bekas kompon yang masih menempel di badan mobil, namun apa yang saya lihat, ternyata warna cat mobil menjadi buram/blur warnanya akibat goresan sewaktu membersihkan aspal tadi. Karena sifat dari kompon adalah mengikis cat, karena agar aspal bersih saya tadi terlalu menekan dan menggosok hingga bersih. Akhirnya cat jadi buram dan bulat-bulat akibat goresan kompon tadi.
Semoga pengalaman ini dapat menjadi pelajaran bagi yang lainnya dalam pemakaian kompon. Kompon ada 2 (dua) macam: kompon putih (white compound) dan kompon merah (red compound), kompon merah daya kikisnya lebih besar dan digunakan untuk goresan atau baret yang lebih besar dan dalam, jadi lebih hati-hati lagi.
Untuk membersihkan aspal gunakanlah cairan pembersih khusus aspal atau serahkan pada ahlinya untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Komentar
Posting Komentar